«

»

Mar 12

Wing Chun Journey Foshan – Hong Kong 1 – 8 Maret 2014

Puji syukur kami panjatkan kepada Tuhan YME atas segala kemudahan, kesehatan dan karunia yang berlimpah dalam kegiatan Wing Chun Journey kali ini. Hanya karena kehendak-Nyalah semua ini dapat terlaksana dengan sukses.

Kami ingin mengucapakan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Ving Tsun Athletic Association (VTAA) beserta jajaran pengurusnya, khususnya kepada:

  1. GM. Ip Ching (anak ke-2 dari GGM. Ip Man) beserta murid.
  2. GM. Chu Shong Tin (murid GGM. Ip Man), Horace Chu Kwun Tung (anak GM. Chu Shong Tin) beserta murid.
  3. GM. Siu Yuk Men (murid GGM. Ip Man) beserta murid.

Yang menyambut kami dengan ramah dan bersahabat, mau memberikan petunjuk, arahan, teknik wing chun dan pengalaman yang sangat berarti bagi perkembangan wing chun di tanah air.

Wing Chun Journey Foshan – Hong Kong merupakan agenda tahunan yang akan selalu dilakukan Brotherhood of Wing Chun (BoWC) Indonesia dalam rangka mengembangkan wing chun Ip Man di tanah air dan mengangkat Wing Chun Indonesia di mata dunia dengan biaya yang sangat terjangkau, diharapkan Wing Chun Journey Foshan – Hong Kong bisa diikuti oleh siapa saja tanpa melihat status soaial, warna kulit, agama, miskin ataupun kaya, semua sama, dalam rasa persaudaraan dan kekeluargaan wing chun Indonesia.

Dengan total perjalanan selama 8 hari 7 malam, apa saja yang bisa dipetik dari perjalanan kali ini?

  1. Menggalang rasa persaudaraan dan kekeluargaan diantara sesama pecinta wing chun Ip Man di Indonesia.
  2. Bisa merasakan dan mendapat pemahaman bahwa wing chun yang kita pelajari di Indonesia adalah sama dengan aslinya.
  3. Menjalin kerjasama dengan semua organisasi wing chun dunia.
  4. Lebih mendalami budaya, aturan dan hirarki dalam wing chun Ip Man.
  5. Mengenal lebih jauh sosok GGM. Ip Man dengan informasi riwayat hidup yang didapat dari saksi hidup (keluarga dan murid GGM. Ip Man) secara otentik.
  6. Akan terus belajar dengan giat dan berbagi agar wing chun Ip Man semakin berkembang.

Akhir kata kami BoWC mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas dukungan dan doa dari seluruh pecinta wing chun di Indonesia.

VTAA

Tautan permanen menuju artikel ini: http://wingchun-jakarta.com/in/2014/03/wing-chun-journey-foshan-hong-kong-1-8-maret-2014/

2 comments

1 ping

  1. Sony

    Maju terus BoWC Sukses selalu..

    1. Administrator

      Terima kasih bro Sony

  1. Wing Chun Indonesia 2014 - 2015 - Tradisional Ip Man Wing Chun

    […] Wing Chun Journey Foshan – Hong Kong 1 – 8 Maret 2014 (link detail) […]

Tinggalkan Balasan

Alamat surel Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *